Rabu, 28 April 2021

Antisipasi Tindak Kejahatan, Polsek Banjarejo Patroli Pasar

BLORA - Guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang sedang berbelanja di pasar tradisional serta mencegah terjadinya tindak kejahatan selama Bulan Ramadan dan jelang Lebaran, Polsek Banjarejo Polres Blora Polda Jawa Tengah menggelar patroli di Pasar Tradisional Banjarejo, Rabu, (28/04/2021).

Anggota Polsek Banjarejo yang dipimpin oleh Kapolsek Iptu Sumaryono,SH,MH berjalan kaki berkeliling di seputar pasar memberikan imbauan kepada para pengunjung pasar.

Kapolsek Banjarejo Iptu Sumaryono mengungkapkan bahwa selama bulan Ramadhan pihaknya terus melakukan kegiatan kepolisian yang ditingkatkan untuk menjaga kondusifitas wilayah di kecamatan Banjarejo.

"Sesuai dengan petunjuk bapak Kapolres, kegiatan patroli kita tingkatkan untuk menjaga kamtibmas yang aman dan kondusif," kata Iptu Sumaryono.

Lebih lanjut mantan Kapolsek Bogorejo ini mengungkapkan selain untuk antisipasi kejahatan petugas juga membawa misi untuk menyampaikan imbauan protokol kesehatan.

"Untuk antisipasi Covid-19, kita imbau warga agar selalu disiplin protokol kesehatan, yaitu memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan serta mengurangi mobilitas," tandas Iptu Sumaryono.

Masih tambah Iptu Sumaryono, petugas dipasar juga menyampaikan agar warga waspada terhadap peredaran uang palsu. Terutama para pedagang, jika menemukan uang yang mencurigakan agar tidak diterima dan minta ganti yang lain saja.

"Di pasar tradisional untuk pedagang yang menggunakan alat pendeteksi uang palsu masih minim, untuk itu kita minta waspada terhadap peredaran uang palsu, terutama menjelang lebaran," pungkas Kapolsek Banjarejo.


Al-Arief
Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Latest

Sate Blora Juga Disuguhkan di 'Mangkunegaran Makan-Makan' Solo

  𝗕𝗟𝗢𝗥𝗔 — Kuliner khas Blora, utamanya sate ayam dan kambing ikut tampil di  “Mangkunegaran Makan-Makan”,  yang digelar sel...

Total Pageviews

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Labels

Health

SELANJUTNYA »

Lensanow hanyalah rangkaian teks tersusun dengan huruf masakini, hingga jadi terbaik penyusun huruf sedunia.